Tampaknya SEVENTEEN akan membuat para penggemar menangis dengan video klip terbaru mereka.
Pada 25 Maret, grup ini merilis teaser untuk video klip terbaru, “Smile Flower”, sebuah lagu ballad yang terdapat dalam album mini terbaru, “Going Seventeen”. Lagu ini diciptakan dan ditulis oleh Woozi.
Teaser ini menampilkan para member yang melakukan rekaman untuk video klip ini serta membawakannya di atas panggung dan diiringi dengan penggemar yang ikut bernyanyi. SEVENTEEN akan merilis video klip lagu ini sebagai ucapan terima kasih atas video klip terbaru “Boom Boom” yang mencapai 7.171.717 view di YouTube.
Saksikan teasernya berikut ini:
Source: soompi
Indotrans: anisrina