SEVENTEEN Vocal Team Bicara Hobi Terbaru Mereka

by

Pada 15 Maret, vocal team SEVENTEEN menggelar siaran langsung Naver V Live dan menyanyi untuk para penggemar.

Setelah meng-cover sejumlah lagu seperti “Only You” milik Vanilla Acoustic, mereka berbicara mengenai hobi terbaru mereka. Seungkwan berkata, “Aku jatuh cinta dengan menulis lagu. Kini aku mengerti mengapa Woozi sangat suka menulis lagu sejak masih trainee.” Menanggapi permintaan Jeonghan, Seungkwan memberikan sedikit cuplikan lagu yang tengah ia kerjakan akhir-akhir ini.

Woozi membagi bahwa belakangan ini ia tertarik dengan pakaian dan fashion, sementara DK saat ini tengah terobsesi dengan drama. “Saat ini aku menyaksikan ‘Voice’ dan ‘Defendant’,” katanya. Sementara Joshua berkata bahwa hobinya akhir-akhir ini adalah menonton film.

Vocal team ini kemudian membawakan lagu ciptaan mereka, “Simple”, serta meng-cover lagu milik Eric Nam, “Interview”.

Source: soompi

Indotrans: anisrina

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *