Pada tanggal 18 November, outlet media Osen mengungkapkan bahwa aktor Ma Dong Seok dan pelatih kebugaran Ye Jung Hwa telah berpacaran selama sekitar tiga bulan.
Pasangan ini menjalin hubungan setelah berada di satu agensi. Kedekatan mereka dimulai ketika keduanya belajar bahasa inggris dan olahraga bersama. Ye Jung Hwa sebelumnya menyebutkan bahwa Ma Dong Seok adalah tipe idealnya.
Salah satu sumber berkomentar, “Mereka adalah pasangan yang cocok”
Ma Dong Seok baru-baru ini membintangi drama “Squad 38” dan film “Train to Busan”, serta film terbarunya “Derailed” di jadwalkan tayang mulai 30 November. Ye Jung Hwa adalah pelatih kebugaran yang telah tampil di berbagai variety show.
Ma Dong Seok berusia 45 tahun sementara Ye Jung Hwa masih berusia 28 sehingga pasangan ini memiliki perbedaan usia 17 tahun.
source: soompi
Lah dikirain ma dong seok udh married… ok lah one step closer kalo gtu, stidaknya udh punya calon