Menurut berita yang beredar, HyunA akan membuat comeback solo.
DongA memberitakan bahwa HyunA sedang mempersiapkan album untuk kembali di bulan Agustus.
Saat ini ia tengah dalam proses pemilihan lagu utama untuk album baru, dan dijadwalkan untuk comeback sebelum musim panas berakhir.
Jika ini benar, maka ini akan menjadi comeback pertamanya sejak perilisan album solo ‘A+‘ di tahun 2015 lalu.
Sementara itu, dalam berita terkait hanya HyunA satu-satunya anggota 4Minute yang memperpanjang kontrak dengan Cube Entertainment.
source : allkpop
indotrans : wndwnrt