Program Survival “Boys24” Ungkap Tanggal Penayangan dan Format Acara

by

Boys24 (1)

“Boys24”, sebuah proyek berskala besar yang digelar oleh CJ E&M, telah mengumumkan tanggal tayang perdana yakni pada 18 Juni pukul 11:30 malam KST.

Menjadi sebuah kompetisi ketat, 49 pria bertalenta akan berkompetisi setiap minggunya dalam sebuah unit untuk mengambil tempat di sebuah grup dengan 24 orang anggota. Ke-24 pria kemudian akan memenangkan kesempatan untuk tampil live di sejumlah panggung dalam satu tahun, 365 hari, dalam unit yang berbeda. Setelah misi penampilan live tersebut, unit terakhir akan debut sebagai idol grup.

Sementara program survival sebelumnya lebih menonjolkan individu, program ini akan fokus dengan unit dan kerja tim. Unit terbaik akan memenangkan 200 juta won untuk investasi produksi musik mereka dan aktivitas promosi unit. Orang-orang terbaik dalam vokal, rap, dan dance akan membantu pelatihan mereka.

Produser utama untuk “Boys24” Oh Kwang Suk berkata, “Jika sejauh ini program survival memilih satu orang terbaik, ‘Boys24’ akan memilih tim terbaik yang bekerja melalui kompetisi unit.”

Ahn Suk Joon, presiden departemen musik CJ E&M menambahkan, “’Boys24’ adalah sebuah proyek yang mengkombinasikan acara televisi, pertunjukan, dan musik, dan kami berencana akan memperluas jangkauan seperti ke Tiongkok, Jepang, dan Asia Tenggara. Aku harap banyak orang tertarik dengan program ini.”

“Boys24” akan tayang di Mnet dan tvN mulai 18 Juni pukul 11:30 malam KST.

Source: soompi

Indotrans: anisrina

Loading…

4 thoughts on “Program Survival “Boys24” Ungkap Tanggal Penayangan dan Format Acara

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *