Chanyeol EXO Ciptakan Logo Song untuk Program Radio Lee Gook Joo

by

exo-love-me-right-chanyeol
Chanyeol EXO menciptakan sebuah lagu yang akan digunakan sebagai logo song untuk program radio komedian Lee Gook Joo.
Pada 13 Juli, terungkap bahwa Chanyeol menulis, menyusun, serta mengaransemen sendiri logo song untuk SBS Power FM “Lee Gook Joo’s Young Street”.

Pada bulan April lalu, ketika Chanyeol hadir sebagai bintang tamu untuk siaran radio tersebut bersama dengan rekan satu grupnya, Chen dan Kai, ia menunjukkan ketertarikan kepada logo song yang dimainkan sebagai latar belakang. Ia berkata, “Akhir-akhir ini aku telah mempelajari bagaimana menyusun lagu dan aku akan mencoba untuk membuat logo song suatu hari nanti.”
Saat itu, DJ Lee Gook Joo memberikan permintaan, “Lalu bisakah kau membuat logo song untuk kami di ‘Young Street’?” yang kemudian dijawab dengan penuh semangat oleh member EXO tersebut, “Aku akan membuat secepatnya dan memberikannya kepadamu.”
Logo song yang diciptakan oleh Chanyeol secara resmi akan mulai mengudara pada 15 Juli mendatang.
Source: soompi
Indotrans: anisrina

Loading…

9 thoughts on “Chanyeol EXO Ciptakan Logo Song untuk Program Radio Lee Gook Joo

  1. chanyeol daebak!
    huhu sayang banget kamu ada di bawah SM. lumayan susah buat anak baru kaya Chanyeol lagunya bisa dirilis dibawah agensi SMent.
    tapi fighting lah, lagu ciptaan jonghyun juga akhirnya ada yg beli

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *