Sungjae BTOB Nyanyikan Lagu Romantis untuk Joy Red Velvet di “WGM”

by

sungjae-joy

Member BTOB Yook Sungjae akan memberikan hadiah untuk ‘istri’-nya, Joy Red Velvet berupa sebuah lagu romantis dalam episode mendatang “We Got Married”.

Dalam episode program pernikahan virtual MBC “We Got Married” yang akan tayang pada 27 Juni, kamera akan mengikuti Sungjae dan Joy dalam pertemuan kedua mereka.

Setelah menjadi hadiah kejutan untuk Sungjae dalam episode sebelumnya, Joy dan Sungjae pergi ke sebuah kafe untuk mengobrol. Sungjae mengakui bahwa dirinya tak yakin harus memanggil Joy apa, jadi mereka memutuskan untuk saling memberikan nama panggilan satu sama lain.

Ketika ditanya nama panggilan apa yang Sungjae inginkan untuk mereka berdua, ia menyarankan nama panggilan ‘suami’ dan ‘istri’, yang kemudian membuat mereka berdua malu-malu.

Selanjutnya, Sungjae juga memberikan hadiah spesial untuk Joy yaitu anting-anting berbentuk mikrofon. Joy kemudian bingung melihat hadiah tersebut, karena ia mengakui bahwa kedua telinganya tidak ditindik.

Namun, Sungjae kemudian menghadapi situasi tak terduga tersebut dengan menyanyikan lagu romantis yang ia persiapkan hanya untuk Joy.

Episode ini akan tayang pada 27 Juni pukul 5 sore KST.

Source: soompi

Indotrans: anisrina

Loading…

17 thoughts on “Sungjae BTOB Nyanyikan Lagu Romantis untuk Joy Red Velvet di “WGM”

    1. Kan ni syutingny awal bulan ni.. jdi emg masi pirang…
      1x syuting kan buat 1-2 ep ..
      Jarak antara syuting 2-3 mggu..

      Syuting sungjae pke rmbut item bru mggu lalu.. jdi mgkin tyngny bru mggu dpan.. ato dpanny lgi..

      Gtu sih chingu.. klo gx salah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *