Lay EXO menjadi anggota tetap dari program variety berskala besar di Tiongkok, “Go Fighting”.
Acara tersebut mengunggah foto dari para pengisi acara terbaru melalui akun Weibo resmi mereka, dan menyusul anggota baru Huang Bo yang terungkap pada 12 Mei, acara tersebut mengungkapkan pada 13 Mei bahwa Lay menjadi anggota kedua dalam acara.
Poster pertama menampilkan Lay yang tengah memegang sebuah topeng, sementara dalam poster kedua, member EXO tersebut mengenakan sebuah kacamata hitam. Dalam bagian bawah poster terdapat tulisan, “Perang dari para pria yang bertarung karena wanita.”
Bergabung bersama Lay dan Huang Bo dalam acara adalah Show Luo, Sun Honglei, dan lainnya. Episode pertama acara ini akan tayang di bulan Juni mendatang.
Dalam berita terkait, Lay baru-baru ini dikabarkan dilarikan ke rumah sakit saat sedang melakukan syuting untuk “Go Fighting” karena mengalami cedera leher. Sebuah fan account menyatakan bahwa pembawa acara dan penggemar meminta Lay untuk memeriksakan keadaannya, walaupun ia sendiri berkeinginan untuk menyelesaikan syuting. Selanjutnya terdapat sebuah postingan yang meyakinkan penggemar berkata bahwa sutradara acara tersebut bilang Lay baik-baik saja.
Source: soompi
Indotrans: anisrina
Yeheeeeeeeettttttttttttttt ohoraaaaaaatttttttttttt akhirnya lay jadi member tetep go fighting. Kapan xiumin jadi member tetep crime scene 2 ?
setujuuuuu!
semoga xiumin jadi member tetap crime scene 2 udah muncul 2 ep daebak aktingnya jadi penyanyi ballad hahaha.
show luo juga adaaaa >.<
lay ge jaga kesehatan, jangan terlalu kecapean, jangan terlalu memaksakan yaaa istirahat yang cukup,
hwaiting lay ge, di tunggu penampilannya ^^
yang penting jangan lupain exo ya yixing gege
member tetap V. Cina?? Cedera leher??? okeh CukTau… tunggu drama brikut ^^