Amber Jadi Maknae Baru f(x)?

by

amber
Aplikasi baru dari Microsoft, How-Old.net akhir-akhir ini menjadi perbincangan di dunia maya, di mana orang-orang dapat mengunggah foto yang mereka inginkan dan aplikasi tersebut akan menebak usia serta jenis kelamin dari orang yang terdapat dalam foto. Walaupun seringkali aplikasi tersebut tidak akurat, namun letak keseruannya adalah dengan melihat seberapa besar kesalahan yang diperbuat oleh aplikasi tersebut.
Amber f(x) bergabung dalam keseruan aplikasi tersebut pada 8 Mei, ketika ia mengunggah foto dari dirinya dan rekan satu grupnya, dan mendapatkan hasil yang sedikit mengejutkan.

Victoria dan Luna mendapatkan hasil yang lebih muda dari usia mereka. Victoria yang tahun ini berusia 28 tahun, mendapatkan hasil 22 tahun, sementara Luna yang berusia 21 tahun memperoleh hasil 18 tahun. Tetapi hasil tersebut tepat untuk Krystal yang mendapatkan hasil 20 tahun.
Namun yang membuat lucu adalah bahwa aplikasi tersebut berpikir bahwa Amber masih berusia empat tahun! Walaupun mungkin hal ini dikarenakan oleh ekspresi wajah Amber yang kocak, namun hal ini pastinya juga terasa lucu bagi rapper dan penyanyi berusia 22 tahun tersebut.
Ia mengunggah hasil tersebut melalui akun Twitternya dengan caption bertuliskan, “Apa-apaan aku berusia 4 tahun?!?! #llamaproblems.”

Tampaknya hati Amber memang lebih muda dari yang ia sadari.
Source: soompi
Indotrans: anisrina

Loading…

14 thoughts on “Amber Jadi Maknae Baru f(x)?

  1. emg amber ekspresinya konyol gitu jd kayak anak kecil. Kalau vic sm luna karena senyum jadi keliatan lebih muda. Kalau krystal pasang muka cool jadi ga ngurangin umurnya hehe

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *