Setelah video fancam dari penampilan “Up & Down” menjadi populer, EXID menganjurkan para penggemar untuk tetap merekam.
Hani mengungkapkan dalam konferensi pers album mini kedua EXID “Ah Yeah”, bahwa mereka mengantisipasi lebih banyak fancam dalam penampilan mereka. “Bukan berlebihan untuk bilang bahwa popularitas kami terjalin akibat fancam tersebut,” kata Hani, menunjuk kepada video penampilan “Up & Down” yang sejak tahun lalu menjadi perbincangan.
“Kami menggunakan fancam untuk memonitor diri kami, tetapi kami juga bersyukur ada banyak orang yang menontonnya. Kami harap para penggemar kami masih akan terus merekam dan menonton fancam untuk ke depannya,” katanya. Ketika ditanya ada berapa video yang mereka inginkan, para member EXID menjawab, “satu atau dua juta akan lebih baik.”
“Ah Yeah” telah dirilis pada 13 April tengah hari melalui sejumlah situs musik, dan video klipnya melalui YouTube. EXID juga akan melakukan comeback dalam SBS MTV “The Show” pada 14 April.
Source: soompi
Indotrans: anisrina
Reblogged this on My Blog News.
Reblogged this on DemamKpop.
jujur, menurutku fancam justru ganggu. Bukan fancamnya tp proses pengambilannya. Karna disaat kita seharusnya menikmati perform artis kita justru sibuk danga2in kepala gara2 kehalangan kamera orang didepan kita.
Minusnya kpoper gitu sih hobi ngambil fancam, pdhl sebenernya itu ganggu penonton lain.
Iya setuju aku jg suka gak ngerti knp banyak org yg suka fancam.. tapi pas aku tanya tmen aku yg suka ngefancam katanya vid yg dia rekam itu bakal jdi kenangan tersendiri bwat dia.. kayak view nya dia pas liat live.. gtulah, jdi skrg aku ngerti org2 yg pengen ngefancam, silakan aja.. toh salah 1 keuntungan fancam exid ini yg merasakan ^^
Buat yang bener2 pengen nkmatin konser itu lho yang rugi. *pengalaman