Hwang Jung Eum Tanda Tangani Kontrak dengan C-JeS

by

Penyanyi yang menjadi aktris, Hwang Jung Eum bergabung dengan C-JeS Entertainment. Hal ini terungkap dalam siaran pers yang dirilis CJes,” Daftar film Hwang Jung Eum, seorang aktris yang mengembangkan aktingnya dengan tiap proyek dan mengambil peran utama, sangat mengesankan. Kami akan mendukungnya dalam segala cara yang kami bisa untuk membuatnya bisa menunjukkan aktingnya yang hebat di beragam proyek mendatang.”

hwang jung eum

Hwang Jung Eum memulai karir aktingnya melalui Lulu Princess di tahun 2005, sebelum debut resmi di tahun 2007 dengan The Person I Love. Semenjak itu, ia tampil di Can You Hear My Heart?, Golden Time, Incarnation of Money, Secret Love, dan lainnya, meraih perolehan rating yang tinggi.

Terutama di drama Incarnation of Money, Hwang Jung Eun menuai pujian untuk peran yang memerlukan make up khusus yang sulit bagi aktris. Ia memenangkan penghargaan Top Excellance Award for Actress di KBS Drama Awards tahun itu.

C-JeS Entertainment saat ini menaungi JYJ, Choi Min Sik, Seol Kyung Gu, Lee Jung Jae, Lee Bum Soo, Park Ju Mi, Park Seon Woong, Kwak Do Won, Kim Kang Woo, Song Sae Byuk, Kang Hye Jung, Song Ji Hyo, Gummy, Ra Mi Ran, Jung Sun Ah, Jung Seok Won, Park Yoo Hwan, Lee Chang Yong, Ryu Hye Young, Kim Moo Hyuk, Jin Hyuk dan lainnya.

Saat ini, Hwang Jung Eum membintangi SBS Endless Love sebagai Seo In Ae.

shared by mwave

Loading…

8 thoughts on “Hwang Jung Eum Tanda Tangani Kontrak dengan C-JeS

  1. Yes kekuatan C-jes semakin membesar setelah si queen of rating onni ini masuk… semakin banyak aktris dan aktor kenamaan jg di c-jes… skrg tinggl nunggu c-jes apakah bakaln punya proyek gb/bb di masa depan nemenin JYJ ihihihi

  2. Wooow cjes family makin bertambah Dan apakqh suqti hri akwn ada gb ato bb bru yg Mau berkarya bareng mbak gummy ma my lobe idol jyj heeemmmm kayaknya jangan dech hahahahaha

  3. Welcome to C-Jes artis berbakat Hwang Jeung Eum…makin besar aja nih C-Jes…tapi tetep anak emas adalah ‘anak pertama’ my JYJ…so aku tidak setuju kalau BB lain selain JYJ di C-Jes…kalau BB yesss…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *