Hoya INFINITE Mentraktir Penggemar Secara Pribadi di Ulang Tahun Ke-23

by

Hoya_1396037152_20140328_Hoya
Hoya INFINITE Merayakan ulang tahun ke-23 pada tanggal 28 Maret.
Pada hari yang sama dengan hari ulang tahunnya, ia mulai mendapatkan banyak perhatian melalui komunitas online dimana netizens menemukan bahwa ia telah merayakan ulang tahunnya dengan penggemar dua hari sebelumnya yaitu pada 26 Maret.
Ternyata penggemar bergegas lebih awal ke lokasi syuting KBS ‘Our Neighborhood Arts and Physical Education’ pada hari itu untuk mengucapkan selamat ulang tahun setelah ia selesai rekaman
Untuk membayar mereka kembali atas tindakan manis tersebut, Hoya mentraktir mereka untuk makan malam dengan dong tae tang dan jokbal
Penggemar INFINITE mengatakan melalui internet tentang sikap Hoya yang ramah tersebut. Seseorang mengatakan bahwa ia makan bersama penggemar, menunggu sampai semua orang selesai, membayar tagihan, dan kemudian pergi.
Netizens mengatakan” Para penggemar pasti sangat bahagia “, ” Hoya begitu baik”, ” Atmosfer tampak benar-benar baik, jadi aku sangat cemburu “, ” aku berharap selebriti lainnya akan meniru sifatHoya untuk para penggemarnya”, ” aku pikir Hoya memiliki hati yang sangat hebat” 
Selain itu, Sunggyu mengunggah foto INFINITE yang merayakan ulang tahun Hoya dengan kue ke Twitter dan menulis , ” Hoya , selamat ulang tahun . Aku mencintaimu.
INFINITE-Hoya_1396037147_af_orgsource: akp

Loading…

6 thoughts on “Hoya INFINITE Mentraktir Penggemar Secara Pribadi di Ulang Tahun Ke-23

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *