Jessica SNSD Mengunggah Foto Lucu Sang Adik, Krystal f(x)

by

jessica-krystal

Jessica SNSD yang baru-baru ini mengunggah sebuah foto adiknya, Krystal f(x), mendapatkan banyak perhatian dari para netizen.

Pada 22 Januari, Jessica mengunggah sebuah foto di akun Weibonya dengan caption, “Aku mencintaimu, cintaku.” Foto yang ia unggah tersebut adalah foto sang adik, Krystal f(x).

Di foto tersebut terlihat Krystal sedang berada di sebuah adegan di drama yang dibintanginya, “The Heirs”. Namun, foto tersebut telah diedit dengan menunjukkan seekor kera yang memiliki pose dan ekspresi wajah yang sama dengan Krystal di foto tersebut.

Jessica mengungkapkan dirinya telah meminta izin Krystal terlebih dahulu sebelum mengunggah foto tersebut. Tetapi setelah mengunggahnya ia berkata, “Namun aku masih merasa bersalah, jadi aku akan menghapusnya,” kemudian foto tersebut menghilang setelah lima menit.

Netizen merespon dengan berkomentar, “Menunggu pembalasan Krystal,” dan “Maaf untuk Krystal, tetapi di foto itu memang benar-benar mirip”.

 

Source: soompi

Indotrans: anisrina

Loading…

16 thoughts on “Jessica SNSD Mengunggah Foto Lucu Sang Adik, Krystal f(x)

  1. hahahaaa jahat banget jenong. adeknya sendiri digituin. suka banget sama klo jungsis nunjukin kedekatan mereka. macam gue sama kakak gt #ngarep. ehh soojung bales sono kakak loe, mau-maunya loe disamain sama monyet. kasi timun aja dilemarinya

  2. LMAO…haha……Jessica SNSD ngerjain adik nya si Krystal F(x)…..haha….
    dekat dan akrab, Jung Sister emang saling sayang satu sama lain….bikin iri!!
    moga SNSD dan F(x) makin sukses…amin…
    SNSD dan F(x) fighting…

  3. Miss Jenong teethsica jahil sm baby Jung… Bisa2 nya dpt foto yg mirip gitu pose+ekspresi nya… hahahaha… JungSis daebak lh pkk nya…
    Ini juga nih yg jd salah satu bahan penyelidikan beberapa SONE ttg clue tanggal comeback nya soshi….

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *