WINNER Dipilih Jadi Bintang Paling Dinantikan di Tahun 2014

by

WINNERWinner, grup baru YG Ent. terpilih menjadi bintang yang paling dinantikan di 2014.

Menurut situs DC Inside, Winner meraih posisi pertama dalam poling yang digelar 26 Nov-3 Des lalu soal ‘Siapakah bintang baru yang paling dinantikan di 2014?’

52526002

Mendapatkan 15,722 suara (57.8%) dari total 27,223 suara untuk poling ini, Winner memimpin dan mengalahkan bintang baru lainnya seperti Lee Jong Suk dan EXO.

Winner merupakan grup baru YG, yang dipilih dari program audisi WIN: Who Is Next. Grup ini belum debut resmi namun sudah membuktikan potensi dengan menarik lebih dari 8.000 fans dalam acara promosi di Jepang.Posisi kedua diraih oleh penyanyi John Park dengan  7,915 suara (29.1%) diikuti oleh Lee Jong Suk yang mendapatkan 1,103 suara (4.1%). John Park yang tampil di acara KBS 2TV’s Our Neighborhood’s Masters of Variety and Sports, menunjukkan pesonanya dengan citra pria baik.

Lee Jong Suk, yang menang posisi ketiga, meraih ketenaran melalui beragam drama dan film tahun ini termasuk School 2013, I Hear Your Voice, No Breathing dan Face Reader.

Bintang lain yang masuk ke posisi atas yaitu Yeo Jin Goo, EXO, Yoo Yeon Seok dan Jung Woo.
Photo credit: DC Inside
Shared by mwave

Indotrans infinitize@koreanindo.net

Please take out with full credit

Loading…

17 thoughts on “WINNER Dipilih Jadi Bintang Paling Dinantikan di Tahun 2014

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *