Dikenal dengan imej lucu dan cerianya, Yoo In Na tampaknya menjadi model yang sempurna untuk menyulap visi dari musim semi yang hangat dan segar. Majalah fashion “InStyle” meminjam pesona aktris ini untuk menampilkan tren denim terbaru dan terpanas untuk yang edisi April mendatang.
Yoo In Na, yang saat ini membintangi bersama IU dalam drama KBS, “You’re The Best, Lee Soon Shin“, menegenakan denim berbagai macam mulai dari rompi klasik hingga jeans pendek. Dia berhasil memeperlihatkannya dengan mudah, menekankan busana musim semi itu kasual dan nyaman.
Untuk menemani photoshoot tersebut, InStyle juga mewawancarai aktris ini mengenai tujuan masa depannya. Yoo In Na mengungkapkan bahwa dia paling menyukai dirinya sebagai seorang aktris dan dia tidak bermimpi menjadi seorang bintang top, tapi berharap untuk memiliki karir yang panjang dan produktif. Dia menyatakan, “Aku ingin tumbuh tua bersama-sama dengan orang-orang yang menyukai aktingku.”
Edisi April dari majalah “InStyle” rilis pada 25 Maret.
Credits: InStyle via: Soompi Shared by: lollichocho@koreanindo.net
TAKE OUT WITH FULL CREDITS~!!!