Berbagai selebriti berikan dukungan untuk para siswa yang melaksanakan ujian

by


ini adalah D-Day.
Pada tanggal 8 November, diperkirakan 660.000 siswa mengikuti ujian sooneung yang panjang dan menyiksa (tes ujian untuk masuk perguruan tinggi) ujian ini lebih atau kurang akan menentukan masa depan kehidupan para siswa.
Berharap untuk menjadi dukungan untuk mereka, para selebriti telah mengirimkan pesan dorongan dan keinginan yang terbaik.
Shinhwa, Lee Min Ho, Kim Junsu, Super Junior, Joo Won, Orange Caramel, Infinite, G.Na, Stephanie, Se7en dan Teen Top adalah beberapa selebriti yang mengirimkan pesan dukungan melalui SNS untuk memberitahu para siswa untuk tidak gugup dan percaya diri untuk mengerjakan ujian.
Walaupun ujian ini penting, beberapa selebriti, seperti Kim Dong Wan, mengingatkan para siswa bahwa sooneung bukanlah segalanya dan jangan terlalu stres tentang hal itu.
Park Shin Hye, yang sedang dalam perjalanan ke Taiwan, juga menulis pesan lewat twitter, “Semua maskapai penerbangan merubah jadwal mereka untuk semua siswa! Semoga beruntung!! pada bagian Listening “

Selama Bagian ‘Listening’ dari sooneung, Semua pesawat harus menunda penerbangan mereka untuk memastikan tidak ada gangguan.
Jo Kwon 2AM juga mengatakan, “Ini wajib untuk meminta ibumu membuat makan siang yang lezat! seorang senior yang sangat tampan menunggumu! di Kyung Hee University! Hehe. “
 
Source : enewsworld

Loading…

10 thoughts on “Berbagai selebriti berikan dukungan untuk para siswa yang melaksanakan ujian

  1. Wuih…ujian masuk ketat amat,sampai penerbangan aja ikut2an.
    Makannya sampai ada yang stres smpai bunuh diri segala,,,ngeri juga ya)))tapi memotivasi juga…
    Ni ujian bener2 di atas segala2nya…yang g’ ngekut ujian aja sampai ikut deg2an.So yang lu2s bener2 orang yang terpilih.
    Tapi penasaran banget ma ujian sooneung ini ???apa yang lulus langsung otomatis masuk PNS ya???

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *