Perenang Park Tae Hwan Akan Cari Pacar Setelah Olimpiade?

by


Pada siaran 29 Juli SBS ‘London 2012 Special Marine Boy Forever Park Tae Hwan‘, jejak kehidupan sehari-hari perenang asal Korea dan persiapan untuk London Olympics diungkapkan.
Namun, apa yang menarik perhatian adalah pengakuan perenang ini tentang apa yang ia cari pada seorang wanita.
Selama video dokumenter spesial, Park Tae Hwan mengekspresikan, “Aku berusia 24 tahun sekarang dan sejujurnya, pada usiaku yang sekarang aku tak bisa mengatakan aku tak menyukai gadis dengan wajah cantik dan tubuh ramping. Namun karena aku seorang atlet, ku pikir aku tertarik pada wanita yang bisa mengurusku dengan baik.” Ia juga mengatakan bahwa dengan berakhirnya London Olympics, misi barunya adalah menemukan pacar.
Selain itu, di video, peraih medali olimpiade ini memamerkan kemampuan memasaknya dan berkata, “Sebelum aku mulai berenang, mimpiku adalah menjadi koki.” Ia menyiapkan makanan menggiurkan untuk tim staf dan mendapat pujian dari semuanya.
Saat ini Park Tae Hwan sedang berkompetisi di London Olympics 2012 dan telah menambahkan 2 medali perak, dari perlombaan gaya bebas 400m dan 200m, ke perhitungan jumlah medali Korea Selatan. Bahkan setelah mengalami goyahan mental yang kuat dengan diskualifikasi awal dari pendahuluan 400m, perenang ini kembali untuk menunjukkan bahwa ia tak akan menyerah tanpa berjuang.
Park Tae Hwan akan berkompetisi lagi di pendahuluan renang 1500m hari Jum’at, 3 Agustus, pukul 6:59 pagi waktu Korea.
*author nyiapin berkas, kali-kali atlit Yong Dae oppa juga buka lowongan pacar abis olimpiade.* *abaikan*
source: allkpop
Indotrans by geevy@koreanindo.net

Loading…

0 thoughts on “Perenang Park Tae Hwan Akan Cari Pacar Setelah Olimpiade?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *