Tiket untuk konser pertama Jay Park terjual habis dalam waktu 10 menit

by


Telah terungkap bahwa tiket untuk konser solo pertama Jay Park terjual habis dalam waktu sepuluh menit!
Website yang menjual tiket Jay Park YES24 mulai menjual tiket untuk ‘NEW BREED LIVE IN SEOUL’ pada 20 Januari dan dalam waktu 10 menit, semua tiket telah dipesan.
Agensi Jay SidusHQ berkata, “Para penggemar bergegas ke website tersebut ketika baru dibuka, menyebabkan servernya crash. Kami telah mendapat banyak telepon tentang tiket tambahan, dan orang-orang telah menjual tiket online secara ilegal.”
Jay Park sendiri terpesona dengan hal tersebut dan ia menyatakn, “Terima kasih semua atas dukungannya. Aku mempersiapkan konser ini setiap hari jadi aku tidak akan mengecawakan kalian.”
“Ini merupakan konser solo pertamaku dan aku telah mempersiapkan konser yang sangat amat spesial,” ia lanjutkan. “Aku akan memberikan tampilan yang akan kalian ingat dalam waktu yang lama.”
Telah dilaporkan, Jay Park aktif dalam perencaan konser ini dari awal. Konser ini akan diadakan pada tanggal 3 Maret di Olympic Park di Seoul.
Source: allkpop
Indotrans: mangotaengoo@koreanindo

Loading…

0 thoughts on “Tiket untuk konser pertama Jay Park terjual habis dalam waktu 10 menit

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *