Wonder Girls promosikan produk pertanian Korea

by

Wonder Girls akan mempromosikan produk pertanian Korea untuk 12 bulan ke depan, dalam rangka kerja sama dengan Kementerian Bahan Makanan, Agrikultur, Kehutanan dan Perikanan (MOFAFF).

MOFAFF berencana untuk mengadakan acara penunjukkan mereka, yang tak hanya terkenal di Asia namun juga di Amerika. Kelima member Wonder Girls akan bertanggung jawab untuk paprika, stroberi, apel, mawar dan citrun, lima produk andalan MOFAFF di pasar internasional.

Wonder Girls akan menyanyikan lagu promosi yang akan disebarkan melalui youtube, mengadakan konfrensi pers di negara sasaran dan juga jumpa fans.

“Itu merupakan kehormatan besar untuk jadi duta publisitas bagi produk agrikultur. Kami akan lakukan yang terbaik utnuk memperkenalkan rasa terbaik dan kualitas tinggi dari makanan Korea pada fans global kami,” jelas Wonder Girls.

Wonder Girls debut di awal 2007 dan populer berkat lagu “Tell Me” yang jadi sensasi nasional, dan dengan lagu “Nobody” yang meraih sukses besar.

Wonder Girls melaju ke Amerika tahun 2009 dan menjadi band Korea pertama yang masuk ke Billboard Hot 100 chart akhir tahun tersebut dengan versi inggris dari lagu “Nobody”.

 

By Kim Tae-gyu

voc2000@koreatimes.co.kr

Source:koreatimes

shared by dkpopnews

Loading…

0 thoughts on “Wonder Girls promosikan produk pertanian Korea

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *