Emergency Declaration, Ketika Pesawat Tak Boleh Landing

by

Gimana ya, rasanya kalo naik pesawat tapi enggak bisa landing di tempat tujuan? Nah, kalau mau tau jawabannya coba deh nonton film Korea terbaru yang bakal tayang di CGV, judulnya Emergency Declaration.

Film ini dimulai dengan sebuah teror di internet. Dimana seorang pemuda mengancam akan melakukam pembajakan di sebuah pesawat.

Awalnya, teror ini hanya dianggap candaan sampai akhirnya seorang polisi menemukan mayat di rumah pemuda yang telah membuat video tersebut.

Ketika polisi di sedang melalukan investigasi mengenai kasus tersebut, seorang penumpang dinyatakan tewas mendadak di penerbangan Incheon menuju Hawai.

Pilot pun, mulai meminta pendaratan darurat tetapi tidak ada bandara yang menerima. Lalu, bagaimana nasib para penumpang?

Untuk sebuah film bencana, Emergency Declaration benar-benar menarik. Karena melibatkan semua pihak, jadi terasa sangat nyata. Penonton benar-benar dikenalkan dengan prosedur yang harus dilakukan ketika menghadapi pembajakan di sebuah penerbangan.

Dimana, semua pihak aka terlibat. Mulai dari perusahaan maskapai, pemerintah, pihak berwajib sampai keluarga korban. Disini benar-benar diceritain dengan detail sih.

Tapi, sayang aja ada satu hal kecil yang agak menggelitik, yaitu pilot bisa makan bareng saat penerbangan. Padahal dalam buku panduan pilot, mereka harus makan bergantian dengan jarak 30 menit.

Kalau dari cerita itu aja sih, sisanya sudah cukup bagus dan tidak terlalu berlebihan. Unsur drama yang “khas” Korea, masih sangat kental di film ini sih. Pokoknya, siapin tissue aja pas nonton.

Cerita menarik, kalau akting pemainnya enggak oke ya gimana gitu kan ya? Tapi pemain film ini sih, jangan diragukan lagi, sih.

Nama besar Song Kang Ho, Lee Byung Hun, Kim Nam Gil, Im Siwansama Jeon Do Yeon itu memang terbukti banget di film ini. Tokohnya benar-benar hidup lewat akting mereka sih.

Bukan hanya pemeran utama, pemain pendukungnya juga oke banget sih. Anaknya Lee Byung Hun sama Kepala Pramugari terbaik banget, the real scene stellar.

Untuk efek dan CGI film ini cukup smooth dan enggak berlebihan. Surprisingly, cabin pesawatnya terasa nyata banget sih. Jarang-jarang liat yang begini, untuk film Asia.

Overall, film ini punya nilai 8/10 deh! So, jangan lupa buat nonton Emergency Disaster mulai 16 Agustus 2022 di seluruh bioskop CGV di Indonesia!

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *