NU’EST Beri Cuplikan Lagu Hit Lawas dan Lagu Baru di Highlight Medley untuk “Needle & Bubble”

by

NU’EST membagikan cuplikan 10 lagu di album “terbaik” berjudul “Needle & Bubble”!

Album ini berisi total 10 lagu, dengan versi re-mastered dan versi terbaru lagu-lagu hit mereka. Terdapat pula dua lagu baru, yakni “GALAXY”, dan lagu utama berjudul “Spring, Again” (terjemahan).

Dengarkan cuplikan lagu-lagunya berikut ini:

Di akhir bulan Februari, Pledis mengumumkan bahwa kontrak mereka dengan NU’EST akan berakhir pada 14 Maret. JR, Aron, dan Ren meninggalkan agensi, sementara Baekho dan Minhyun memperpanjang kontrak mereka. Agensi berkata bahwa NU’EST akan melakukan comeback terakhir di bulan Maret sebelum bubar.

Pada 4 Maret tengah malam KST, NU’EST mengumumkan bahwa mereka akan merilis album “terbaik” berjudul “Needle & Bubble”. Album ini dijadwalkan rilis pada 15 Maret pukul 6 sore KST.

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *