Kim Soo Hyun & Cha Seung Won Hadiri Pembacaan Naskah Drama Kriminal “One Ordinary Day”

by

Coupang Play membagikan foto dari pembacaan naskah perdana untuk serial original “One Ordinary Day”.

“One Ordinary Day” merupakan daur ulang Korea dari program BBC “Criminal Justice”. Dalam versi ini, Kim Soo Hyun bermain sebagai Kim Hyun Soo, seorang mahasiswa biasa yang ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus pembunuhan dalam semalam. Cha Seung Won berperan sebagai Shin Joong Han, seorang pengacara kelas rendah yang tak memiliki minat pada kebenaran. Serial ini diarahkan oleh Lee Myung Woo, yang sebelumnya menggarap “Punch”, “Whisper”, dan “The Fiery Priest”.

Pada 30 September, kedua aktor bersama dengan Kim Sung KyuLee Seol, dan lainnya menghadiri pembacaan naskah perdana. Kim Soo Hyun memimpin tim melalui adegan yang intens dengan tatapan tajam dan nada suara yang penuh gairah. Hubungan emosionalnya yang mendalam dengan karakternya membuka jalan dengan Cha Seung Won, menumbuhkan jenggot dan mengikat rambutnya supaya sesuai dengan karakter yang ia mainkan. Ia menambah energi di ruangan dengan menunjukkan akting yang sesuai dengan transformasi fisiknya.

Para aktor lainnya juga menunjukkan hal yang sama, seperti Kim Sung Kyu yang menunjukkan karisma lewat karakternya Do Ji Tae, yang berada di puncak rantai makanan di dalam penjara. Keberanian Lee Seol juga tampak lewat karakter Seo Soo Jin, seorang pengacara yang baru memulai karier.

Tim produksi berkomentar, “Tim sutradara Lee Myung Woo dan para aktor bertalenta seperti  Kim Soo Hyun, Cha Seung Won, Kim Sung Kyu, Lee Seol, dan lainnya bersungguh-sungguh dalam ‘One Ordinary Day’. Nantikan serial ini, yang dibuat dengan baik dan akan memperluas spektrum drama kriminal sambil menyampaikan pesan khusus.”

“One Ordinary Day” akan tayang perdana di bulan November melalui Coupang Play.

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *