“Kingdom: Ashin of the North” bersiap untuk segera tayang!
Sebagai perpanjangan dari musim kedua “Kingdom”, “Kingdom: Ashin of the North” menceritakan tentang Ashin, figur misterius yang ditemui oleh karakter Lee Chang (Joo Ji Hoon) saat sedang berjalan ke utara ketika mencari rahasia di balik tanaman kebangkitan. Karakter Jun Ji Hyun menjadi perbincangan hangat setelah muncul di akhir musim kedua, dan latar belakang Ashin yang misterius akhirnya akan terungkap di episode mendatang. Selain kisah Ashin, pewaris desa suku Yeojin Utara, episode ini juga akan mengungkap kisah tanaman kebangkitan.
Pada 14 Juni, Netflix membagikan lima poster baru yang memberikan gambaran kisah misterius dan menegangkan dari Ashin dan tanaman kebangkitan. Poster ini menampilkan Ashin kecil (Kim Si Ah), Ashin dewasa, bunga berwarna ungu yang disebut sebagai tanaman kebangkitan, seekor harimau yang terluka, dan tumpukan tubuh yang menyeramkan. Kelima gambar ini saling berkaitan dengan tragedi besar yang melanda Joseon, dan deskripsi dalam poster bertuliskan, “Kematian yang akan menelan Joseon sedang mekar.”
Episode spesial ini diarahkan oleh sutradara Kim Sung Hoon, yang sebelumnya merupakan produksi umum di musim pertama dan kedua “Kingdom”. Penulis naskah Kim Eun Hee, yang sebelumnya menulis dua musim “Kingdom”, juga akan berpartisipasi menulis episode spesial ini. Episode ini akan diproduksi oleh BA Entertainment dan Studio Dragon.
“Kingdom: Ashin of the North” akan rilis pada 23 Juli mendatang di Netflix.