Aktivitas Seru yang Dapat Dilakukan Bersama Keluarga Saat Perayaan Hari Anak di Korea

by

Tanggal 5 Mei adalah Hari Anak-anak di Korea, yang merupakan hari libur umum, dan ada banyak hal yang dapat dilakukan bersama keluarga di Seoul. Jika berencana untuk menghabiskan berlibur di Korea saat Hari Anak, maka berikut aktivitas seru yang dapat dilakukan!

1. Bermain di Taman Hiburan Lotte World

Taman Hiburan merupakan tempat impian yang selalu ingin dikunjungi anak-anak dan terdapat taman hiburan yang luar biasa di dekat Seoul.

Jika ingin naik transportasi umum, Lotte World akan menjadi pilihan terbaik karena bisa langsung dikunjungi dengan turun di Stasiun Kereta Bawah Tanah Jamsil (Line 2). Selain itu, juga bisa mampir ke Lotte World Aquarium atau Lotte World Tower yang letaknya persis di sebelah Taman Hiburan Lotte World.

2. Jelajahi Dunia Bawah Laut Ikan Berwarna-warni.

Di COEX Mall di Gangnam, salah satu pusat perbelanjaan terbesar di Korea, anak-anak dapat menjelajahi dunia laut di COEX Aquarium, akuarium terbesar di Seoul. COEX aquarium memiliki fasilitas kelas dunia dengan lebih dari 40.000 makhluk laut dari 650 spesies. Pengunjung tidak hanya dapat melihat makhluk laut, tetapi juga dapat melihat hewan lucu lainnya, seperti tupai dan anjing padang rumput.

3. Membuat Cincin Keluarga Bersama

Kamu dapat merasakan aktivitas unik ini di tempat pembuatan cincin khusus yang disebut Kafe Banji di distrik Hongdae di Seoul. Jika ingin membuat aksesoris lain, bisa juga dengan membuat gelang atau kalung.

Cara membuatnya sangat mudah, pilih ukuran dan model cincin dan ukir nama anak jika mau. Hanya dalam waktu sekitar 2 ~ 3 jam, pengunjung dapat membuat cincin keluarga langsung di lokasi.

4. Mempelajari Cara Memasak Makanan Korea

Jika berkesempatan mengunjungi Insadong dan Desa Bukchon Hanok, lingkungan tradisional di kota Seoul, cobalah mengikuti kelas memasak Korea.

Ini bisa menjadi kesempatan besar bagi seluruh keluarga untuk belajar tentang budaya makanan Korea dan resepnya, seperti Bibimbab, Bulgogi, dan Haemul Pajeon (Pancake Seafood)

5. Melihat Matahari Terbenam di Sungai Han

Berlayar melintasi Sungai Han adalah cara terbaik untuk menikmati pemandangan Seoul bersama keluarga. Ada berbagai pemandangan menarik seperti N Seoul Tower, 63 Building, dan Banpo Bridge.

 

Source: Trazy

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *