D.O. EXO Tengah Jalani Libur Terakhir di Militer dan Akan Bebas Tugas Tanpa Kembali ke Pangkalan

by

D.O. EXO akan bebas tugas dari militer berdasarkan regulasi COVID-19.

Pada 28 Desember, SM Entertainment menyatakan, “D.O. saat ini sedang menjalani libur terakhirnya dan akan bebas tugas pada 25 Januari 2021 tanpa kembali ke pangkalan militer. Hal ini berdasarkan instruksi demi mengurangi penyebaran COVID-19. Tidak ada event spesial yang akan digelar saat bebas tugas.”

D.O. memulai wajib militer pada 1 Juli tahun lalu. Ia juga sempat berpartisipasi dalam musikal militer “Return: The Promise of the Day” (judul terjemahan). Ia menjadi member kedua EXO yang menyelesaikan wajib militernya menyusul Xiumin.

D.O., yang telah membintangi sejumlah judul drama dan film, telah memilih film berjudul “The Moon” (judul belum pasti) sebagai proyek akting pertamanya setelah bebas tugas.

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *