Seunghee & Binnie Berbagi Cerita Tentang Titik Balik Karier Oh My Girl

by

Seunghee dan Binnie Oh My Girl baru-baru ini berpartisipasi dalam pemotretan dan wawancara dengan majalah Marie Claire.

Dalam wawancaranya, kedua member membahas popularitas Oh My Girl yang semakin menanjak. Seunghee berkata, “Sepertinya ‘Queendom’ menjadi titik balik bagi kami. Kalau kami tidak ikut dalam acara itu, kami tidak dapat menunjukkan musik atau talenta kami kepada orang-orang. Kami sudah pernah mencoba beragam konsep, tapi kami tidak punya panggung besar untuk menampilkannya. Melalui ‘Queendom’, kami dapat percaya diri menunjukan apa yang kami bisa lakukan.”

Pewawancara kemudian bertanya menurut para member, apakah momen paling menentukan sepanjang karier Oh My Girl. Binnie berkata, “Dar luar, tampaknya adalah ‘Queendom’. Tapi dari sudut pandang internal, kami hiatus satu tahun setelah berakhirnya promosi ‘Coloring Book’. Para member banyak berubah dan lebih dewasa saat itu, baik dari dalam maupun luar.”

Seunghee melanjutkan, “Ada obrolan saat itu bahwa apabila album yang kami persiapkan saat itu tidak sukses, Oh My Girl akan berakhir. Itu adalah masa-masa yang sulit bagi semua member.” Binnie mengingat kembali, “Kami sering sekali menangis.” Seunghee berkata, “Benar. Kami menangis memikirkan bahwa itu mungkin adalah menjadi akhir dari Oh My Girl. Kami merasa frustrasi dan putus asa. Apabila respon untuk album kami selanjutnya tidak bagus, kami akan berpisah dengan teman-teman yang sudah bersama sejak lama. Karena bisa jadi akan menjadi album terakhir, kami melakukan segalanya. Album itu adalah ‘Secret Garden’, dan itu adalah rilisan kami yang paling sukses.”

“Secret Garden” memberikan kemenangan pertama bagi Oh My Girl di program musik sejak debut, sementara lagu terbaru mereka, “Nonstop” membawa mereka ke puncak chart musik Melon.

Seunghee berkata, “Aku mendengar bahwa dari seluruh grup yang pernah meraih No. 1, kami menjadi salah satu yang paling lama mendapatkannya. Ada komentar tentang itu di dunia maya.”

Ditanya bagaimana perasaan mereka, ia berkata, “Aku merasa kami sudah bertahan dengan sangat baik. Aku bahkan berkata kepada diriku sendiri, ‘Orang yang bertahan akan menang,’ ada kalanya aku bertanya-tanya, ‘Seberapa lama?’ Tetapi akhirnya kami diakui.”

Source: soompi

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *