Joo Ji Hoon Dikabarkan Tidak Perbaharui Kontrak Dengan KeyEast

by


Pada 20 Oktober, outlet media melaporkan bahwa aktor Joo Ji Hoon berencana meninggalkan agensi saat ini KeyEast, memulai lagi dengan agensi baru.

Menanggapi laporan ini, KeyEast menyampaikan, “Kami sedang mendiskusikan perpanjangan kontrak Joo Ji Hoon.”

Menurut laporan media sebelumnya, Joo Ji Hoon dihubungi oleh agensi startup, H& Entertainment, yang didirikan oleh mantan wakil presiden KeyEast.

H& Entertainment adalah agensi bagi artis seperti In Kyo Jin, Jung Ryeo Won, Son Dam Bi, dan masih banyak lagi.

Sementara itu, Joo Ji Hoon sedang bersiap untuk menyapa pemirsa melalui serial layar kecil baru, ‘Jirisan’.

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *