Agensi Bantah Rumor ‘Bully’ Naeun APRIL Saat Masih Sekolah

by

DSP Media memberikan pernyataan untuk membantah klaim dari seseorang yang mengaku di-bully oleh Naeun APRIL.

Pada 22 Juli, seorang netizen (selanjutnya disebut dengan “A”) memposting di sebuah komunitas online dan menyatakan bahwa ia merupakan mantan teman sekelas Naeun saat masih duduk di bangku sekolah dasar. A mengklaim bahwa ia telah di-bully oleh Naeun dan teman lainnya. Ia selanjutnya menjelaskan bahwa awalnya mereka bertiga berteman hingga Naeun dan satu teman lainnya mulai meninggalkannya dan juga mem-bully-nya. A membagi, “Aku meminta permohonan maaf. Ingatan itu masih terus muncul setiap kali aku melihat wajah Naeun.”

Pada 23 Juli, sebuah sumber dari agensi Naeun, DSP Media menyatakan kepada Star News, “Rumor tentang Naeun sepenuhnya tidak benar. DSP Media akan mengumpulkan seluruh data terkait dan melaporkannya ke pihak berwajib.”

Source: soompi

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *