GOT7 Mengaku Tidak Takut dengan “Kutukan 7 Tahun”

by

Dalam wawancara yang dilakukan beberapa waktu sebelum comeback dengan “SPINNING TOP: BETWEEN SECURITY & INSECURITY”, GOT7 membagi pemikiran mereka terkait masa depan grup.

Secara khusus, mereka ditanya tentang “kutukan 7 tahun” yakni tentang kebanyakan idol grup yang bubar setelah kontrak sepanjang tujuh tahun mereka berakhir. GOT7 debut di tahun 2014, menjadikan negosiasi perpanjangan kontrak mereka akan dilakukan tahun depan atau bisa saja lebih cepat.

JB berkata, “Memang benar bahwa kami tidak punya banyak waktu tersisa di kontrak kami. Tetapi kami bertujuh memiliki opini yang sama. Kami akan terus bersama dengan tujuh member.”

Jinyoung menambahkan, “Orang-orang bilang ‘kutukan 7 tahun’ tetapi menurutku waktu telah berubah. Ada banyak senior yang berhasil melewati angka 7 tahun. Karena kami punya senior dekat yang telah melakukan promosi selama bertahun-tahun, kami sama sekali tak pernah berpikir, ‘Apa kita akan berpisah setelah 7 tahun?’”

Mark berkata, “Dulu, kami sering berbicara tentang tetap bersama dengan tujuh member. Sepertinya kami lebih memperhatikannya saat orang-orang bertanya kepada kami, ‘Bukankah seharusnya kalian memperbarui kontrak?’”

JB menutup, “Sepertinya kami semua sadar bahwa akan sulit untuk melakukan promosi seorang diri tanpa adanya member. Itulah mengapa kami akan terus menjaga eksistensi ‘GOT7’.”

GOT7 merilis video musik “Eclipse” pada 20 Mei pukul 6 sore KST.

Source: soompi

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *