Pemerintah Kota Seoul Hadirkan Cetakan Tangan Bintang K-Pop di Stadion Olimpiade

by

Pemerintah dari Kota Seoul pada 25 April mengatakan, bahwa mereka telah menciptakan zona untuk cetakan tangan dari bintang-bintang K-pop, salah satunya BTS, di Stadion Olimpiade Seoul.

Music Star Zone, telah dipasang di Stadion Olimpiade Seoul, yang juga dikenal sebagai Stadion Olimpiade Jamsil, akan menampilkan cetakan tangan dari 35 musisi dari 12 penyanyi atau grup yang pernah tampil di Stadion Olimpiade sebelumnya.

Selain anggota BTS, juga ada cetakan tangan TWICE, Cho Yong-pil, Seo Tai-ji dan H.O.T akan ditampilkan di zona tersebut, bersama dengan keterangan singkat dari karir mereka.

Pemerintah Seoul juga menciptakan tujuh zona foto di kompleks stadion, dimana pengunjung dapat mengambil gambar Stadion Olimpiade Seoul, patung maskot Olimpiade Hodori, patung pelari maraton legendaris Son Gi-jeong dan monumen lainnya di latar belakang.

Perwakilan dari pemerintah Kota Seoul mengatakan ” ‘Music Star Zone’ diharapkan dapat memberikan atraksi atau tempat wisata baru bagi pengunjung domestik dan internasional”.

 

 

source: YonhapNews

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *