Chorong Ceritakan Tekanan yang Ia Rasakan sebagai Leader A Pink

by

Pada episode tanggal 5 Juli dari acara tvN “Life Bar” menampilkan bintang tamu Eunji dan Chorong A Pink serta Hwasa dan Wheein MAMAMOO.

Di acara itu, Chorong berbicara tentang tekanan yang dirasakannya sebagai Leader (pemimpin) A Pink. Pertama, dia mengatakan bahwa dia merasa kasihan kepada anggota karena dia merasa seperti dia tidak dapat menjadi pemimpin yang mereka butuhkan.

“Banyak orang berpikir bahwa Eun Ji adalah leader karena dia pandai berbicara, dan dia benar-benar baik di berbagai acara. Dan meskipun aku yang tertua di grup, ketika kami pertama kali memulai debut, aku tidak memiliki banyak pekerjaan, jadi aku merasa seperti mengikuti anggota lain daripada memimpin mereka. Aku tidak terlalu depresi, tetapi aku benar-benar minta maaf kepada para anggota,” jelas Chorong.

Han Hye Jin juga mengemukakan pertanyaan tentang tujuan anggota A Pink. “Sebelum debut, semua anggota memiliki tujuan debut yang sama, dan kalian bekerja sama untuk itu. Seiring berjalannya tahun dan kalian melakukan pekerjaan yang berbeda, kalian bisa mulai mengembangkan tujuan yang berbeda, apakah itu akting atau sesuatu yang lain. ”

Chorong menjawab, “Karena itu, para anggota mengalami kesulitan. Bagiku, aku memiliki fokus yang kuat pada A Pink dan tim, yang menurutku ini tidak mudah bagi anggota. Aku selalu mencoba untuk menanamkan ini kepada para anggota, [misalnya] ‘Kau bisa menjadi aktris Eun Ji, tapi tidak peduli apapun, kau tetap A Pink Eun Ji, karena A Pink akan selalu mendahului namamu.’ Kurasa aku selalu menceritakan ini kepada anggota. “

Jung Eun Ji berkata itu benar, dan pada saat itu, dia merasa kesal mendengar kata-kata Chorong. “Bagiku, itu adalah pertama kalinya aku berada di sebuah drama, jadi seluruh lingkungan asing bagiku dan itu sangat sulit, tetapi hal pertama yang dikatakan oleh Chorong kepadaku adalah bertindak dengan tanggung jawab menjadi anggota A Pink, jadi aku sangat marah. Kemudian, kami banyak bicara. Aku pikir kami berhasil mengatasinya dengan sangat baik. Jika kami membiarkannya semakin memburuk, kami mungkin tidak akan dapat saling bertemu lagi, tetapi kami terus mendiskusikannya.”

Chorong menambahkan bahwa dia baru-baru ini melakukan diskusi dengan direktur agensi mereka untuk pertama kalinya. “Dia berkata kepadaku, ‘Chorong, aku ingin mendengar darimu tentangmu, bukan anggota.’ Ketika aku mendengar itu, aku menangis sangat keras. Karena aku seorang leader, manajer kami atau CEO agensi kami selalu bertanya kepadaku tentang apa yang terjadi dengan anggota, dan aku selalu yang menghibur orang lain. Tetapi ketika sampai pada saat itu, aku tidak pernah bisa mendapatkan apa pun dari pundakku. Direktur berkata kepadaku, ‘Aku pikir kau bisa melepaskannya sedikit sekarang.’,” jelasnya.

Ketika Chorong mulai meneteskan air mata, Kim Heechul berkata, berbicara dari pengalamannya dengan Leeteuk dan Super Junior, “Ini sangat sulit bagi para leader, dan mereka bisa depresi.”

source : soompi

indotrans : wndwnrt

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *