Fantagio Saat Ini Berjalan Secara Ilegal, Bagaimana Status Hello Venus, ASTRO, & Weki Meki?

by

Fantagio Saat Ini Berjalan Secara Ilegal, Bagaimana Status Hello Venus, ASTRO, & Weki Meki?

CEO dari Fantagio Music, Woo Young Seung kini telah dipecat.

JC Group Cina, yang saat ini memegang saham terbesar di Fantagio, telah memecat CEO Fantagio Music, Woo Young Seung.

Wei Jie, CEO dari JC Group, mengangkat sekretarisnya sebagai CEO baru Fantagio Music.

Ini adalah kelanjutan dari ‘Situasi Fantagio’ dari Januari lalu, ketika pendiri Na Byung Jun diberhentikan dari posisi CEO Fantagio. Fantagio Music adalah anak perusahaan Fantagio yang mengurus Hello Venus, ASTRO, Weki Meki, dan penyanyi lainnya.

Salah satu masalah adalah bahwa untuk menjadi agensi artis, baik CEO atau anggota dewan terdaftar harus memiliki sertifikat Public Culture Art Label.

Namun, baik Fantagio dan Fantagio Music tidak memiliki sertifikat tersebut, sehingga kedua agensi sekarang berstatus ilegal.

Oleh karena itu, Hello Venus, ASTRO, Weki Meki, dan lainnya yang menandatangani kontrak di bawah Fantagio Music sekarang memiliki status yang tidak jelas.

Ong Seong Wu saat ini berada di YMC Entertainment (ia tidak menandatangani kontrak dengan Fantagio Music namun sebagai aktor) tidak akan memiliki masalah terkait status ini.

 

source: allkpop.com

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *