Aktor veteran Lee Dong Gun telah memutuskan untuk memperbarui kontraknya dengan FNC Entertainment.
FNC mengatakan kepada outlet berita pada tanggal 13 Desember (KST), “Kami telah memutuskan untuk melanjutkan jalan kami bersama dengan Lee Dong Gun berdasarkan kepercayaan kami yang mendalam.
Kami akan membantu Lee Dong Gun sehingga dia dapat menunjukkan bakatnya, seperti yang telah kami lakukan sejak pertama kali menjalin hubungan dengannya di tahun 2012. Harap terus tunjukkan perhatian dan dukungan kalian. “
Lee Dong Gun memulai debutnya di tahun 1999 melalui drama KBS2, dan baru saja menikahi aktris Jo Yoon Hee awal tahun ini.
source: allkpop