Choi Jong Hun FT Island & Son Yeon Jae Terungkap Telah Akhiri Hubungan

by

Kurang dari dua bulan sejak mengkonfirmasi hubungan mereka, terungkap bahwa Choi Jong Hun FT Island dan pesenam ritmik Son Yeon Jae telah mengakhiri hubungan.

Pada 1 Agustus, seorang sumber di industri mengabarkan, “Mereka baru saja putus. Tampaknya Son Yeon Jae merasa terbebani usai hubungan mereka terungkap.”

Choi Jong Hun mengumumkan kabar ini secara langsung. Di acara jumpa penggemar di Jepang, ia membagi, “Aku ingin mengabarkan hal ini secara langsung kepada penggemar. Ia merasakan banyak beban.”

Ia mengungkapkan bahwa hubungan keduanya kandas tak lama setelah kabar tersebut terkuak. Iapun merasa kesulitan karena tak bisa mengungkapkan hal tersebut di “Happy Together” dan terpaksa harus berbohong. Ia menambahkan, “Sudah sewajarnya bagi seorang pria dan wanita untuk berpacaran dan putus. Aku akan menjadi Choi Jong Hun yang lebih dewasa.”

Merespon kabar ini, FNC Entertainment berkomentar, “Kami telah memastikan dengannya, dan memang benar bahwa keduanya telah putus. Kurang lebih sudah dua minggu.”

Choi Jong Hun dan Son Yeon Jae sebelumnya dikonfirmasi menjalin hubungan selama tiga bulan pada 14 Juni lalu.

Source: soompi

Indotrans: anisrina

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *