SM Entertainment Jelaskan Padatnya Jadwal Comeback di Musim Panas Ini

by

Red Velvet (9 Juli), EXO (18 Juli), SNSD (4 Agustus), NCT Dream (17 Agustus).

Itu adalah tanggal comeback dari beberapa idol grup asal SM Entertainment. Dari luar, tampaknya SM memiliki target di musim panas kali ini dengan memberikan grup-grup terbaik mereka. Namun, beberapa sumber di industri menyebutkan bahwa ketika melihat chart musik, peringkat di program musik, dan menjadi topik, bahwa periode promosi yang saling tumpang tindih memberikan lebih banyak kerugian bagi idol grup. SM tentu tahu akan hal ini, namun mengapa mereka merencanakan comeback mereka dengan cara seperti ini?

Seorang perwakilan menjelaskan, “Tanggal perilisan album ditetapkan sendiri oleh masing-masing grup, mengambil pertimbangan dengan faktor-faktor seperti lagu utama, video klip, konsep, dan rencana konser. Tanggal comeback dari keempat grup ini masing-masing ditetapkan dari jadwal mereka.” Girl grup lebih memilih untuk merilis album musim panas, dan itulah yang dilakukan oleh Red Velvet dengan perilisan “The Red Summer”. Lagu utama “Red Flavor” juga masih betah di chart musik, sementara beberapa juga menyebutnya sebagai ‘lagu yang sempurna untuk musim panas’.

Menyusul Red Velvet, datang EXO dengan comeback kejutan mereka. Meskipun telah memberikan sejumlah petunjuk akan comeback di musim panas, namun tanggal pasti belum ditetapkan hingga bulan Juli. EXO juga telah mempersiapkan konsep musim panas untuk album full keempat “The War”. Judul albumnya tak hanya menggambarkan pandangan EXO, namun dalam bahasa Korea juga berarti “panas”. Lagu utama “Ko Ko Bop” adalah sebuah lagu dengan ritme reggae-pop yang juga pas untuk musim panas. Baik Red Velvet dan EXO dijadwalkan untuk melakukan promosi selama kurang lebih satu bulan dan jadwal mereka yang tumpang tindih terkadang menjadikan keduanya sebagai saingan di berbagai program musik dan juga chart musik.

Fokus SNSD awalnya adalah merilis album spesial untuk perayaan hari jadi ke-10. Mereka debut pada 5 Agustus 2007 dan untuk merayakan pencapaian ini, SNSD merilis “Holiday Night” secara online pada 4 Agustus. Meskipun hasil yang mereka dapatkan di chart musik terbilang di bawah ekspektasi, namun comeback mereka menjadi perbincangan karena merupakan hari jadi mereka yang kesepuluh. Seorang perwakilan menyatakan, “Karena kami punya banyak idol grup di bawah naungan SM, terkadang ada beberapa grup yang melakukan promosi secara bersamaan. Kami percaya bahwa musim panas kali ini, SNSD menjadi sorotan karena ini adalah hari jadi mereka yang ke-10.”

Dan yang terbaru, grup paling muda dari SM, NCT Dream akan melakukan comeback pada 17 Agustus. Melakukan debut di bulan Agustus tahun lalu, NCT Dream terdiri dari enam orang member remaja dengan imej anak muda yang ceria. Album mini perdana NCT Dream “We Young” mengambil konsep ‘bocah musim panas’ dan perwakilan menjelaskan, “NCT Dream memiliki basis penggemar remaja, dan mereka menetapkan tanggal comeback dengan masa liburan musim panas.”

SNSD melakukan promosi dalam waktu kurang lebih satu minggu. Saat NCT Dream melakukan comeback, Red Velvet, EXO, dan SNSD telah menyelesaikan sebagian besar aktivitas promosi mereka. Tampaknya saat ini sebuah idol grup bisa melakukan promosi sesingkat satu minggu, dan sebuah sumber di industri menjelaskan, “Idol grup memiliki masa promosi yang lebih singkat dapat menggambarkan bagaimana tren yang berubah dengan sangat cepat di dunia K-pop serta chart musik.” Kritikus musik Kim Yoon Ha menambahkan, “Sekarang, aktivitas promosi untuk idol grup tak hanya melalui program musik. Mereka juga tampil di program variety, dan hal ini berarti bahwa idol diharuskan melakukan banyak aktivitas dalam waktu yang singkat. Kebanyakan grup akan aktif selama tiga atau empat minggu.”

SM bukan menjadi satu-satunya agensi yang comeback grupnya saling berdekatan. Ini juga sering terjadi di YG dan JYP. Kim Yoon Ha menjelaskan, “Di agensi besar, mereka punya banyak grup dan juga harus menyesuaikan aktivitas individu, seperti jadwal syuting drama maupun album solo. Sehingga, akan sulit bagi mereka untuk membagi secara adil jadwal-jadwal dari para artis.” Beberapa melihat bagaimana idol grup dari agensi yang sama saling berkompetisi, namun perwakilan dari SM menyatakan, “Aktivitas idol grup tak hanya ditargetkan untuk memuncaki chart musik atau memenangkan program musik. Kami hanya berharap bahwa kami bisa memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk mendengarkan beragam musik di musim panas kali ini.”

Source: soompi

Indotrans: anisrina

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *