Yonghwa CNBLUE Akan Menjadi CEO FNC Entertainment Selanjutnya?

by

fncyonghwa
Jung Yong Hwa CNBLUE mungkin akan menjadi CEO FNC Entertainment selanjutnya dan ia harusnya berterima kasih kepada sang CEO saat ini.
Dalam tayangan MBC “Radio Star”, CEO Hang Seong Ho ditanya siapa yang akan ia pilih di antara Jung Yong Hwa CNBLUE dan Lee Hong Ki FT ISLAND sebagai suksesornya di perusahaan. CEO Han memilih leader CNBLUE sebagai suksesor untuk perusahaannya dan berkata kepadanya secara langsung, “Kaulah satu-satunya yang dapat mencapai tinggi yang lebih dari yang kumiliki.”
Sang CEO juga menjelaskan bahwa Jung Yong Hwa tidak membuat masalah dan sangat bagus dalam hal politik perusahaan. Ia kemudian memuji Yonghwa dan menunjukkan bahwa kapanpun ia memiliki waktu luang, ia pergi ke kantor untuk merawat para trainee.
Jung Yong Hwa tak dapat menunjukkan keterkejutan dan bahkan bergurau, berkata bahwa apa yang dikatakan oleh CEO Han dapat dianggap sebagai sebuah perjanjian lisan. CEO Han kemudian menyatakan bahwa leader CNBLUE tersebut merupakan seseorang yang melakukan semuanya dengan baik, menjelaskan pilihannya untuk pertanyaan tersebut.
Sementara itu FNC Entertainment merilis pernyataan untuk menenangkan para penggemar FT ISLAND: “Bagi CEO Han Seong Ho, baik Lee Hong Ki maupun Jung Yong Hwa adalah para musisi yang sangat ia hargai. Semuanya hanya untuk acara karena ini adalah sebuah acara variety. Semua anak adalah kesayangan bagi orang tua mereka. Tolong jangan salah mengerti.”
Source: soompi
Indotrans: anisrina

Loading…

16 thoughts on “Yonghwa CNBLUE Akan Menjadi CEO FNC Entertainment Selanjutnya?

  1. Walaupun FNC Ent Sudah buat pernyataan utk Nenangin fans
    tp tetep aja Sebagai Primadonna Rasanya Sedih Marah Kesel Kecewa sama tu CEO
    Pdahal aq tau Fnc tu dr FT ISLAND
    Barulah Kenal Yg namanya CNBLUE & AOA

  2. aku suka ft island maupun cn blue. tapi pas dibandingin dengan sebut nama secara langsung rasanya jleb banget -___- apalagi dari dulu suka ada rumor ‘pilih kasih’ antara cn blue dan ft island

  3. kalo menurutku sih ini bukan diskriminasi. karena Han depyo kan disuruh milih antara hongki atau yonghwa yang bisa jadi CEO, bukan disuruh milih FT atau CN. Lagian ini juga milih siapa yang lebih baik untuk jadi CEO, bukan milih siapa yang lebih baik di bidang musik. Dan bagiku wajar kalo yonghwa lebih dipilih karena posisinya di CN leader sedangkan hongki kan bukan leader FT. ayolah, apa ini masih disebut diskriminasi??

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *